Sambut HUT Polwan Ke 77 , Polwan Polres Sergai Bagikan Bendera Merah Putih.

 



Sergai –(SHR) Sebagai bentuk dukungan dan Partisipasi Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih oleh Jajaran Polres Sergai , PS. Pakor Polwan Polres Sergai Brigadir Herlidawati dan Polwan Polres Sergai memberikan Bendera Kemerdekaan RI Ke 77 sebanyak 100 Bendera kepada warga , Selasa (16/8/2022)


Kegiatan yang dilaksanakan di Depan Makopolres Serdang Bedagai Kec. Sei Rampah Kab. Serdang Bedagai tersebut dipimpin oleh Kapolres Sergai AKBP Dr. Ali Machfud dihadiri Unsur TNI Polri , OPD Sergai serta antusias masyarakat dan pengguna jalan.


Kapolres Sergai AKBP Dr. Ali Machfud dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk semangat Perjuangan dalam menyambut HUT RI ke 77 Tahun 2022 dirangkai dengan kegiatan HUT Polwan Ke 74 Tahun 2022 maka dilaksanakan semarak pembagian dan pemasangan bendera merah putih di Kendaraan Bermotor.


Kapolres Sergai juga turut menyerahkan Bendera Merah Putih Secara Simbolis kepada Masyarakat Pengguna Jalan Yang Melintas Di Jalinsum Kab. Serdang Bedagai serta ikut membagikan dan memasangkan langsung bendera merah putih dikendaraan bermotor milik pengguna warga.(ceria)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.