Sergai, (SHR)Polres Sergai, Polda Sumut yang dipimpin oleh AKBP Robin Simatupang mengikuti kegiatan sepeda santai bersama di markas Yonif 122/TS Dolok Masihul dan Brigif 7/ Rimba Raya Deli Serdang sabtu (03/07/2021) sekitar 07.30 wib.
Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang Kepada awak media usai gowes mengatakan, "Selain menjaga kesehatan dan meningkatkan kebugaran, Dengan bersama sama olah raga gowes sepeda, Jalinan silaturahmi antara Polres Sergai dengan Brigif 7/ Rimba Raya selalu terjaga dan semakin erat" tuturnya.
Diketahui gowes sepeda bersama yang dilakukan Kapolres Serdang Bedagai dan Bupati beserta rombongan ini, dimulai dari markas Yonif 122 Tombak Sakti Dolok Masihul pada pukul 08.00 wib
Kemudian Pada pukul 09.00 Wib Rombongan sepeda santai finish di markas Brigif 7/ Rimba Raya Deli Serdang , Setelah itu, Pada pukul 09.30 Wib rombongan makan bersama di markas Brigif 7/ Rimba Raya Deli Serdang.
Dan Brigif 7/Rimba Raya Kolonel Inf M. Faizal Nasution S.I.P kepada awak media usai kegiatan juga mengatakan, "Kegiatan bersepeda santai ini untuk menjalin silahturahmi dalam menjaga sinergitas dengan pemerintah daerah Kab. Sergai dan Polres Serdang Bedagai" ungkapnya.
Gowes bersama ini diikuti oleh, Bupati Sergai H. Darma wijaya, Dan Brigif 7/ Rimba Raya Kolonel Inf. M Faizal Nasution S.I.P, Kasbrig 7/ Rimba Raya Letkol Inf. Andrian Siregar, S.I.P, M. Han, Sekda Kab Sergai, H.M. Faisal Hasrimy, PJU Polres Serdang Bedagai, Kadispora Pemkab Sergai Sudarno S. Sos, Personil Polres Serdang Bedagai, Anggota Yonif 122 Tombak Sakti Dolok Masihul dan Anggota Brigif 7/ Rimba Raya Deli Serdang. ()
Sumber : Kasubbag humas polres Sergai.
Editor :ceria
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.