SIMALUNGUN,(SHR )Ketua Komunitas Sedekah Jumat (KSJ) Kabupaten Simalungun H Budi Heriyanto Dalimunthe bersama Ketua Umum KSJ Saharuddin melepas touring Amal Sosial KSJ dari Masjid Ummi Sarmah Tinjowan Ujung Padang, Kabupaten Simalungun, Jumat (22/09/2023).
Bersamaan dengan pelepasan Tim Touring Amal KSJ edisi ke 152 ini, H Budi Heriyanto Dalimunthe juga menyalurkan paket sembako berupa beras dan minyak goreng kepada ratusan kaum duafa, lansia dan yatim.
"Alhamdulillah, KSJ Simalungun bersama KSJ Pusat dan lintas organisasi, hari ini dapat berbagi rezeki kepada para lansia, duafa dan yatim piatu. Semoga bermanfaat bagi kami dan penerima," ujar H Budi.
Ia mengatakan, segala amal kebaikan yang dilakukan hanya berharap ridho Allah SWT.
"Semoga kita semua diberi kesehatan dan kelapangan rezeki," tambahnya seraya melepas Tim Touring Amal Sosial KSJ yang rencananya juga akan melintasi Kota Siantar menuju Parapat.
Sementara, Ketua Umum KSJ Saharuddin, memberikan apresiasi atas kegiatan touring ini.
"Harapan kami, kegiatan positif ini dapat rutin diagendakan oleh komunitas motor yang terlibat, dan kedepan kolaborasi penuh berkah ini kita persiapkan lebih baik lagi," imbuhnya, sembari mengajak masyarakat untuk mendoakan H Budi Heriyanto agar dapat terpilih menjadi Anggota Legislatif mewakili Partai Golongan Karya Kabupaten Simalungun.
"Begitu juga kepada orang-orang baik yang mencalonkan diri melalui partai-partai lainnya, semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, memperkenankan mereka membawa kebaikan untuk rakyat," tutup Saharuddin.(ceria)
0 komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.