Tokoh Aisyiyah Kota Medan Siap Deklarasi Untuk Memenangkan Prof. Ridha Dharmajaya dan H. Abdul Rani, Memimpin Kota Medan


Medan,(SHR) Sejumlah aktifis dan tokoh Aisyiyah Kota Medan sepakat membentuk relawan Perempuan BERANI untuk mendukung dan memenangkan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Medan nomor urut 2 Prof. Ridha Dharmajaya dan H. Abdul Rani, SH. Pembentukan Relawan Perempuan BERANI itu diputuskan dalam rapat mereka di Posko Pemenangan BERANI di Jalan Pemuda No. 18 Medan.

Terpilih sebagai Ketua Hj. Emy Eliamega Saragih, SAg, SH, MH yang merupakan praktisi hukum yang sehari-hari adalah Ketua Bidang Hukum dan HAM Pengurus Daerah Aisyiyah Kota Medan. Wakil Ketua dipercaya Tutut Wijayanti yang sehari-hari adalah Ketua Cabang Aisyiyah Kecamatan Medan Baru. Sedangkan posisi Sekretaris dijabat Dr. Dianova Anwar, MA yang sehari-hari menjabat sebagai Sekretaris MKS Pengurus Daerah Aisyiyah Kota Medan juga menjabat sebagai Ketua Ranting Aisyiyah Harjo Sari Kecamatan Medan Amplas.

Wakil Sekretaris dijabat Rika Natasyah yang sehari-hari adalah Admin Pengurus Daerah Aisyiyah Kota Medan. Untuk posisi Bendahara dijabat oleh Syafrida Haruliah, ST dan Ketua Cabang Aisyiyah Tegal Sari Dasmaniar ditunjuk sebagai Anggota.

Menurut rencana relawan Perempuan BERANi ini akan dideklarasikan pada Sabtu, tanggal 12 Okober 2024 di Posko pemenangan BERANI di Jalan Pemuda No. 18 Medan.

Menurut Ketua Perempuan BERANI Hj. Emy Eliamega Saragih, SAg, MH, MH organisasi relawan ini terbentuk karena kepedulian kaum aktifis perempuan untuk mendukung kemenangan calon Walikota dan Wakil Walikota Medan nomor urt 2 yaitu pasangan Prof. Ridha Dharmajaya  dan H. Abdul Rani dalam kontestasi Pilkada Kota Medan yang dijadwalkan pada tanggal 27 November 2024 mendatang.

“Kami merasa perlu menyatukan diri dalam sebuah organisasi relawan sehingga gerak langkah kami lebih terorganisir dan terarah. Kita melihat posisi perempuan sangat strategis dan menentukan dalam Pilkada ini. Pada dasarnya suara perempuan sangat menentukan. Untuk itu kami akan mengimbau agar perempun di Kota  Medan ini harus melaksanakan hak pilihnya dengan memilih calon pemimpin yang tepat. Menurut kami diantara tiga pasangan calon yang akan bertarung di Pilkada kali ini yang paling pas dan tepat adalah pasangan nomor urut 2 yaitu Prof. Ridha Dharmajaya dan H. Abdul Rani,” kata ibu Mega lagi.

Menurut beliau, pasangan BERANI adalah pasangan yang pas karena  terdiri dari perpaduan seorang akademisi dan politisi handal. Mega berharap keduanya mampu membawa Kota Medan menjadi lebih baik.

“Keduanya mempunyai konsep yang jelas dalam memajukan Kota Medan,” katanya lagi.(Ceria)

Share on Google Plus

About swarahatirakyat

Media Online
www.SwaraHatiRakyat.Com
"Menyuarakan Hati untuk Kebenaran"
Telp.Redaksi : 0813-9764-0276

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.